Update Pertandingan Bulutangkis Ganda Papua vs Kaltim Skor Sama Kuat 1-1
Laporan Wartawan Tribun-Papua.com,Hendrik R Rewapatara
TRIBUN-PAPUA.COM,JAYAPURA - Pertandingan hari kedua beregu putra, nomor ganda antara tuan Rumah Provinsi Papua melawan Kalimantan Timur (Kaltim) harus berakhir dengan skor sama kuat 1-1.
Pertandingan partai kedua ini berlangsung di lapangan satu, GOR Waringin, Kotaraja, Kota Jayapura.
Perwakilan Ganda Putra Papua, Jaya Alfian Hudha dan Reza Dwicahya Purnama mampu mengimbangi perlawanan Ganda Kalimantan Timur (Kaltim), Bryan Sydney Elohim dan Muhamad Nur Hafizi.
Baca juga: Petaka G30S PKI dan Kekuasaan Soekarno Dilucuti
Dari pantauan Tribun-Papua.com, Rabu (6/10/2021) dimana, set pertama 21-18 dengan keunggulan Papua.
Namun, memasuki set kedua Skor 21-19 untuk keunggulan Kalimantan Timur (Kaltim).
Baca juga: Oka Sulaksana Tegaskan Pensiun dari PON, Raih Emas Nomor RSX Putra untuk Bali
Melihat di dua set sama kuat, berlanjut ke set ke tiga yang mana Papua unggul 21- 4, hingga berakhirnya pertandingan Skor sama kuat 1-1.
Perwakilan Ganda Papua Jaya Alfian Hudha mengatakan, pertandingan hari ini sudah baik, namun di set kedua sedikit kendor.
Baca juga: FOTO Papua Lawan Aceh di Babak 6 Besar Sepak Bola PON XX
"Kita banyak melakukan kesalahan sendiri, dengan hal itulah lawan semakin pede untuk bermain lebih lepas," kata Jaya Kepada Tribun-Papua.com, Rabu (6/10/2021) di Gor Waringin.
Dikatakan, untuk pertandingan selanjutnya bisa step by step, sehingga untuk menatap pertandingan perorangan bisa tampilkan lebih baik. (*)
0 Response to "Update Pertandingan Bulutangkis Ganda Papua vs Kaltim Skor Sama Kuat 1-1"
Post a Comment