PTM di Banjarmasin Masih Terkendala Syarat Rapid Antigen Ini Kata Kepala SMAN 5 Banjarmasin

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di kota Banjarmasin yang akan dilaksanakan pada Senin (4/10/2021) terkendala syarat rapid antigen. 

Setidaknya inilah yang disinggung Kepala SMAN 5 Banjarmasin, H Mukhlis Takwin, Jumat (1/10/2021). 

Ditemui Banjarmasinpost.co.id di SMAN 5 Banjarmasin, Mukhlis mengatakan sejumlah syarat terkait pembelajaran tatap muka berdasarkan surat edaran dari dinas pendidikan sudah terpenuhi. 

Dari syarat lainnya, ada dua poin yang disoroti Mukhlis dalam surat edaran tersebut. 

Baca juga: Masuk Daftar Sekolah Piloting, SMKN 1 Barabai Gelar PTM Pekan Depan Setelah Siswa Divaksin

Baca juga: PTM SMA SMK Digelar Senin, Kadisdikbud Kalsel Minta Sekolah Tak Masuk Piloting Lakukan Persiapan

Baca juga: Pemerintah Kabupaten HSS Gencarkan Vaksinasi untuk Pelajar, Bagian dari Persiapan PTM

Salah satu syarat pelaksanaan PTM adalah pihak sekolah menjamin para peserta didiknya telah melakukan vaksinasi minimal dosis pertama dengan menunjukan sertifikat vaksin. 

"Untuk vaksinasi, memang siswa kami belum semuanya divaksin, sebagian ada yang inisiatif vaksin mandiri, tidak lewat sekolah, dan yang terdaftar sekitar 200an dari 600 lebih siswa kami," jelasnya. 

Terkait hal ini, pihaknya pun akan mengupayakan percepatan vaksinasi pada siswa dengan mengajukan surat ke Dinas Kesehatan Kota. 

"Supaya dalam waktu beberapa hari ke depan penyaluran vaksinasi ke siswa bisa digenjot," ujarnya. 

Namun, yang dinilai Mukhlis 'ambigu' adalah syarat poin 4 d dalam surat edaran dinas pendidikan yang berbunyi : Sekolah melakukan tes Rapid Antigen pada pendidik dan peserta didik sebelum melakukan PTM berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan dan Dinas Pendidikan setempat. 

"Dari bunyinya itu masih belum jelas, apakah rapid test ini akan dilakukan hanya satu kali saat pertemuan pertama saja, atau berkelanjutan," tanya Mukhlis. 

0 Response to "PTM di Banjarmasin Masih Terkendala Syarat Rapid Antigen Ini Kata Kepala SMAN 5 Banjarmasin"

Post a Comment