Wali Kota Surabaya Target Herd Immunity Tercapai Akhir September
VIVA â" Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menargetkan kekebalan komunal atau herd immunity di kota itu tercapai 100 persen pada akhir September 2021.
Dijelaskannya, saat ini capaian vaksinasi dosis pertama di Kota Surabaya sekitar 87 persen dan dosis kedua sekitar 61 persen. Eri optimistis bisa mencapai target tersebut, karena dua pekan sekali pihaknya mendapat kiriman vaksin dari pemerintah pusat.
Bahkan, lanjut dia, Pemkot Surabaya, Polrestabes Surabaya bersama dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) daerah itu juga melakukan vaksinasi menggunakan mobil vaksin di kelurahan.
0 Response to "Wali Kota Surabaya Target Herd Immunity Tercapai Akhir September"
Post a Comment