Saksikan Malam Ini Tari Topeng Channel Youtube Taman Budaya Kalsel

Editor: Edi Nugroho

BANJARMASIN POST.CO.ID, BANJARMASIN - Pecinta tari, khususnya Tari Topeng pastinya sudah cukup lama tak menyaksikannya. Apalagi di masa pandemi saat ini.

Nah, ingin melepas rindu akan tarian Topeng, bisa disaksikan dalam Program" Ragam Pesona Budaya Banjar 2021 yang akan menampilkan Pergelaran Seni di Channel Youtube Taman Budaya Kalsel, Selasa (31/8/2021) pukul 20.30 Wita.

Rencananya, malam ini akan menampilkan Sanggar Kesenian Fatmaraga Balangan dengan Topeng Pantul, sedangkan Sanggar Seni Rimba Muning Rantau membawakan Wayang Topeng. Lalu, Sanggar Permata Ije Jela Barito Kuala menampilkan Tari Kilau Pantul.

Menurut Kepala UPTD Taman Budaya Provinsi Kalsel, malam ini merupakan tampilan kedua Tari Topeng tayang di youtube Taman Budaya Kalsel. Ketiga tarian Topeng yang tampil malam ini sesuai denga perkembangan budaya setempat.

Baca juga: Kepala Taman Budaya Kalsel Khawatir Kesenian Balamut Punah, Peminatnya Minim

Baca juga: VIDEO Pameran Lukisan Semarak Topeng 71 di Taman Budaya Kalsel Berakhir

Baca juga: Taman Budaya Kalsel Tampilkan Lima Pertunjukkan Virtual di Kanal YouTube

Baca juga: 65 Karya Lukis Topeng dan Tiga Seni Instalasi di Tampilkan di Taman Budaya

"Harapan kami dengan tayangnya Tari Topeng, agar masyarakat secara khusus di Kalsel dan umumnya d Nusantara agar bisa mengenal kembali warisan seni budaya baik dalam bentuk fisik topeng maupun dalam bentuk seni pertunjukan," papar Yanti, panggilan akrabnya, Selasa (31/8).

Dia juga berharap semoga para seniman Banua mendapat aspirasi untuk bisa lebih mengembangkan karya-karya seni topeng, supaya jangan sampai punah tergerus dengan pertunjukan seni lainnya.

"Terpenting tayangan ini atau dokumen ini sebagai bukti sebagai adanya tari topeng di Kalsel," pungkasnya. (banjarmasin post.co.id/syaiful anwar)

0 Response to "Saksikan Malam Ini Tari Topeng Channel Youtube Taman Budaya Kalsel"

Post a Comment