Beda dengan Khabib Islam Makhachev Mulai Sombong

Jakarta, CNN Indonesia --

Petarung Islam Makhachev, yang disebut-sebut sebagai penerus dari sang pelatih Khabib Nurmagomedov, mulai menampilkan perbedaan tingkah laku dengan mantan juara UFC tersebut.

Usai memutuskan pensiun, Khabib kini sibuk melatih. Salah satu anak asuhnya adalah Makhachev yang dua pekan lalu mengalahkan Thiago Moises dan kini menempati peringkat kelima dalam ranking penantang juara kelas ringan UFC.

Kemenangan atas Moises ditandai Makhachev dengan perang urat syaraf dengan salah satu petarung senior di UFC, Rafael Dos Anjos.


Langkah Makhachev menjejak papan atas persaingan kelas ringan, membuat petarung asal Rusia itu kian dimirip-miripkan dengan Khabib. Namun tindak-tanduk Makhachev tak bisa sepenuhnya disepadankan dengan sang pelatih.

Di media sosial, Makhachev berkelakuan lebih liar ketimbang Khabib. Petarung 29 tahun itu kembali menantang Dos Anjos, yang pernah kalah dari Khabib. Pilihan kata Makhachev pun bernada ejekan.

"Hai kakek, apa yang terjadi sekarang? Mencoba mencari alasan untuk berhenti? Ayo bertarung dan mulai berlatih, jangan jadi pengecut," cuit Makhachev di Twitter.

Makhachev menuliskan hal tersebut setelah mendapat balasan dari Dos Anjos yang mengajaknya bertarung lima ronde.

[Gambas:Twitter]

Saat ini Dos Anjos menempati peringkat ketujuh atau lebih rendah dua level ketimbang Makhachev dalam daftar ranking.

Dos Anjos merupakan petarung veteran yang juga pernah menjalani pertarungan melawan Khabib pada April 2014.

Banner Live Streaming MotoGP 2021

Petarung 36 tahun itu pernah menjadi juara kelas ringan UFC pada 2015. Setelah mempertahankan sabuk dari Donald Cerrone, Dos Anjos harus merelakan gelar juara kelas ringan setelah kalah dari Eddie Alvarez pada 2016.

Performa Dos Anjos pun belakangan meredup dengan menderita empat kali kalah dari enam kali bertarung, berbanding terbalik dari Makhachev yang membukukan delapan kemenangan beruntun.

[Gambas:Video CNN]

(nva/sry)

0 Response to "Beda dengan Khabib Islam Makhachev Mulai Sombong"

Post a Comment